Sideways adalah istilah yang mengacu kepada tren pergerakan harga yang menyamping. Pasar Sideways adalah tren pasar yang cenderung stagnan setelah melewati tren uptrend atau downtrend. Ketiga tren ini merupakan tren pergerakan harga yang ada di dalam semua pasar aset.
Dalam tren pasar sideways, biasanya akan terbentuk pola batas atas dan batas bawah. Ini juga biasanya disebut titik support dan resistance. Sebuah aset yang sedang bergerak sideways biasanya bergerak dalam kisaran dua titik ini sampai ia mengalami breakout dan naik ke atas atau jatuh ke harga lebih rendah.
Pasar sideways biasanya merupakan kesempatan baik untuk trader melakukan swing trading di mana karena harga bergerak dalam kisaran harga yang jelas. Bagi investor, pergerakan sideways bisa sangat membingungkan. Ini adalah periode yang cukup membosankan di mana keuntungan dan kerugiannya tidak terlalu signifikan.