Cuan Day, Lelang Crypto Periode 7: REN, OCEAN, GRT, DOGE, dan RIPPLE

Updated
December 10, 2021
• Waktu baca 2 Menit
Gambar Cuan Day, Lelang Crypto Periode 7: REN, OCEAN, GRT, DOGE, dan RIPPLE
Reading Time: 2 minutes

Halo teman-teman Pintu, “Cuan Day, Lelang Crypto” kembali hadir untuk periode ke-7, nih! Di edisi spesial kali ini, aset crypto yang akan dilelang nggak main-main, lho! Langsung 5 jenis crypto sekaligus! Yuk, simak syarat dan ketentuan lengkapnya di bawah ini!

Mengenai Cuan Day, Lelang Crypto Periode 7

Dalam “Cuan Day, lelang Crypto” kali ini, Pintu akan bagi-bagi 5 jenis aset crypto sekaligus, yaitu REN, OCEAN, GRT, DOGE, dan RIPPLE. Asik banget, kan?

Event ini akan diadakan melalui sistem lelang dengan open bid dimulai dari 1 USDT. Kalau kamu beruntung, bisa jadi kamu mendapatkan token crypto dengan harga lebih murah dari harga di pasaran, lho!

Token yang akan dilelang adalah: 

  • 50 REN
  • 40 OCEAN
  • 40 GRT
  • 200 DOGE
  • 45 RIPPLE

Bagaimana cara mengikuti lelang ini? Yuk, simak syarat dan ketentuan lengkapnya di bawah ini!

Cara Mengikuti Lelang Ini

  1. Pengguna yang sudah menyelesaikan verifikasi akun dan join Discord Pintu serta memiliki saldo USDT di akun Pintunya bisa mengikuti lelang.
  2. Pengguna dapat mengikuti semua segmen bid aset yang berlangsung.
  3. Pengguna dapat melihat klasemen lelang secara real-time terlebih dahulu melalui link yang disediakan untuk menentukan jumlah bid di atas jumlah bid pengguna lain.
  4. Pengguna langsung mengirimkan saldo USDT sejumlah bid yang diinginkan ke akun tim Pintu untuk masing-masing segmen.
    • Username: @pintucommunity1 (Bid: REN) @pintucommunity2 (Bid: OCEAN) @pintucommunity3 (Bid: GRT) @pintucommunity4 (Bid: DOGE) @pintucommunity5 (Bid: RIPPLE)
    • USDT yang dikirim akan masuk ke klasemen lelang berdasarkan username untuk asetnya.
  5. Pada saat lelang berlangsung, pengguna hanya bisa mengajukan bid dengan kelipatan 0,1 USDT. Kelipatannya ini tidak harus selalu berurutan.
    • Contoh: Klasemen Lelang dipegang oleh Ilham dengan jumlah bid 1 USDT, kemudian bid Ilham disusul oleh Nafila dengan jumlah bid 2 USDT.
  6. Pengguna bisa terus mengikuti lelang untuk tetap mempertahankan posisinya pada klasemen, namun jumlah bid-nya tidak bersifat akumulatif.
    • Contoh: Jika bid pertama Ilham sejumlah 1 USDT, kemudian disusul bid Nafila 2 USDT, maka untuk tetap bisa mengunggulinya Ilham harus melakukan bid dengan mengirimkan sejumlah saldo di atas bid Nafila, bukan menambahkan saldo dari jumlah bid Ilham sebelumnya.

Syarat dan Ketentuan

  1. Partisipan lelang harus menyelesaikan verifikasi akun Pintu
  2. Join Discord Pintu di sini.
  3. Lelang aset dimulai dari harga 1 USDT dengan kelipatan 0,1 USDT
  4. Periode lelang: 14 Desember 2021, pukul: 15:00:00 – 18:00:00 WIB
  5. Partisipan dapat melakukan bid lebih dari 1x
  6. Bid hanya valid jika menggunakan USDT dan bid harus dikirim ke akun Pintu @pintucommunity1 (Bid: REN, @pintucommunity2 (Bid: OCEAN), @pintucommunity3 (Bid: GRT), @pintucommunity4 (Bid: DOGE), @pintucommunity5 (Bid: RIPPLE)
  7. Partisipan dapat mengikuti seluruh segmen lelang, namun hanya bisa memenangkan salah satunya
  8. Jika 1 partisipan menempati posisi lebih dari 1 segmen, pemenang akan dipilih berdasarkan urutan segmen
  9. Bid tidak bersifat akumulatif
  10. Klasemen lelang dapat dilihat pada link berikut ini.
  11. Jika status bid partisipan tidak valid pada klasemen, partisipan tetap boleh mengikuti lelang pada bid selanjutnya
  12. Pemenang dipilih berdasarkan bid tertinggi pada saat event lelang selesai
  13. Jika nominal bid peserta memiliki kesamaan, maka yang akan dipilih adalah bid tercepat
  14. Pemenang lelang tidak dapat berpartisipasi pada periode lelang selanjutnya
  15. Bagi partisipan yang belum menang, pengembalian uang lelang dilakukan pada H+1 setelah periode lelang berakhir
  16. Pintu tidak bertanggung jawab terhadap nominal bid yang melebihi harga pasar yang masih dalam batas wajar
  17. Pengumuman pemenang akan dipublikasi di channel #pengumuman Discord Pintu tanggal 14 Desember 2021, pukul 19:00 WIB

Nah, itu dia cara ikut serta dalam Cuan Day, Lelang Crypto Periode 7 dari Pintu. Mudah sekali, bukan? Kapan lagi bisa seru-seruan bareng teman-teman di komunitas crypto dan mendapatkan crypto favorit kamu? Ditunggu partisipasinya dan semoga kamu jadi pemenang!

Topik
Bagikan

Artikel Terkait

Artikel Blog Terbaru

Lihat Semua Artikel ->