Adidas Jual Pakaian Virtual, Gimana Bentuknya? Ini Dia Koleksi NFT Virtual Gear Adidas, Edisi Terbatas!

Updated
November 22, 2022
Gambar Adidas Jual Pakaian Virtual, Gimana Bentuknya? Ini Dia Koleksi NFT Virtual Gear Adidas, Edisi Terbatas!

Adidas Originals resmi meluncurkan 16 koleksi NFT edisi terbatas Virtual Gear wearables berbasis blockchain yang dirilis sebagai NFT pada 16 November 2022 lalu. Koleksi NFT tersebut mewakili koleksi pertama Adidas dari virtual wearables NFT yang disebut ā€œVirtual Gearā€.

Dikutip dari NFT Gators, peluncuran koleksi NFT tersebut adalah bagian dari upaya perusahaan untuk bergerak lebih cepat menuju strategi metaverse-nya. Ingin tahu lebih lanjut terkait seperti apa NFT Virtual Gear tersebut? Simak berita lengkapnya berikut ini!

Siapa Saja yang Bisa Memiliki NFT Virtual Gear?

NFT Adidas Virtual Gear - 2
Sumber = mpost.io

Dilansir dari Adidas News, 16 koleksi NFT tersebut akan tersedia di dompet mereka yang membeli koleksi Meta Capsule NFT Collection pada fase 2, yang diluncurkan pada bulan Mei 2022 lalu. Koleksi NFT edisi terbatas tersebut akan dialokasikan secara otomatis dan random ke wallet pengguna.

Lalu, terhitung per tanggal 16 November 2022, para holder Adidas Originals bisa menentukan sendiri koleksi apa yang ingin mereka ganti dari 16 koleksi NFT unik yang sudah dialokasikan ke dompet mereka. Itu artinya, para holder harus melakukan ā€˜burnā€™ NFT Capsule yang sedang mereka hold tersebut untuk bisa menghasilkan satu dari 16 koleksi NFT secara random. Di sisi lain, para holder juga bisa menunggu hingga fase 3 dibuka, dan menyimpan kapsul mereka tanpa harus ā€˜burningā€™ atau ā€˜membakarnyaā€™.

Lalu, bagaimana untuk mereka yang tidak memiliki NFT Meta Capsule? Dilansir dari Forbes, bagi mereka yang tidak memiliki koleksi NFT Meta Capsule, beberapa koleksi Virtual Gear akan segera tersedia dan bisa di beli di NFT marketplace, OpenSea.

Baca Juga: Gak Mau Ketinggalan, Nike Ikut Terjun ke Bisnis Web3!

Apa Saja Koleksi NFT Virtual Gear Adidas Originals?

Koleksi NFT Adidas Virtual Gear
Sumber = sneakernews.com

Dikutip dari Forbes, koleksi kapsul NFT Virtual Gear terdiri dari jaket atau hoodie dengan jaket berlapis, WALLRUNNER, yang terbuat dari trefoil berlapis 3D, PFD (Personal Floatation Device), dan atasan NEOBONE yang terinspirasi oleh pola sol karet dari sneaker Adidas Superstar.

ā€œSebagai sebuah brand, Adidas selalu menjelajahi dan mendorong batas kreativitas untuk menemukan apa yang ada di luarnya,ā€ kata Nic Galway, Senior VP of Creative Direction Adidas Originals, dikutip dari Forbes, Rabu (16/11/2022).

Sebagai bagian dari kolaborasi yang berkelanjutan dengan partner Web3 Adidas dalam proyek Into The Metaverse (ITM), koleksi ini juga mencakup tiga Virtual Gear wearable edisi terbatas yang masing-masing mewakili Bored Ape Yacht Club (BAYC), Gmoney, dan Punks Comics.

Baca Juga: Bukan Main! NFT Sandal Steve Jobs Dijual Seharga Rp3,4M!

Adidas Akan Luncurkan PFP Dressing Tool, Bikin Avatar PFP Kamu Makin Kece!

PFP Dressing Tool Adidas
Sumber = Adidas

Dikutip dari Forbes, beberapa minggu kedepan Adidas akan merilis PFP dressing tool atau alat ganti PFP yang memungkinkan koleksi Adidas Virtual Gear edisi pertama ini visa digunakan oleh avatar PFP dari koleksi partner yang kompatibel, yakni Bored Ape Yacht Club, Mutant Ape Yacht Club dan Inhabitants.

Namun, meskipun sebelumnya dimungkinkan untuk ā€˜burnā€™ pakaian virtual ke PFP sebagai tambahan permanen, hal yang membuatnya berbeda di sini adalah bahwa alat ganti PFP yang baru akan memungkinkan pengguna untuk mengubah pakaian PFP mereka seperti yang mereka bisa lakukan dengan avatar biasa seperti versi Ready Player Me. Sejak artikel ini diterbitkan, mengenai kapan tanggal pastinya perilisan PFP dressing tool oleh Adidas masih belum diketahui.

Referensi:

Bagikan

Berita Terbaru

Lihat Semua Berita ->