Meme Coin MANEKI Jadi Sorotan, Apa Alasan Kepopuleran Token Kucing Jepang Ini?

Updated
April 25, 2024
Gambar Meme Coin MANEKI Jadi Sorotan, Apa Alasan Kepopuleran Token Kucing Jepang Ini?

Dalam dunia crypto, ada koin yang muncul dan langsung mencuri perhatian, salah satunya adalah MANEKI. Berbasis di blockchain Solana, MANEKI yang terinspirasi dari kucing Jepang yang melambai, lambang keberuntungan dan kemakmuran, kini menjadi pembicaraan karena kenaikan nilai yang drastis dan potensinya yang besar.

Apa itu MANEKI?

MANEKI adalah token meme yang berbasis di blockchain Solana dan baru-baru ini mendapat sorotan karena keunikan serta kenaikan harganya yang tiba-tiba. Token ini mengambil inspirasi dari figur kucing Jepang yang melambai, yang dikenal sebagai simbol keberuntungan, kemakmuran, dan kesuksesan. Meskipun pada awalnya tidak memiliki utilitas spesifik, MANEKI menarik banyak pengguna yang tertarik untuk memiliki dan memperdagangkan token tersebut.

Baca juga: Wih, Trader Ini Ubah $110K Jadi $8,72 Juta dari MANEKI, Memecoin yang Lagi Viral!

Harga dan ATH MANEKI

harga dan ath maneki terbaru
(sumber: coingecko.com)

Dilansir dari Coingecko, MANEKI saat ini ditradingkan di $0,02308 (per penulisan artikel ini) dengan total volume trading harian capai $117 juta atau sekitar Rp1,8 triliun.

ATH dicapai di 25 April 2024 dengan nilai $0,0232 dengan ATL $0,00931 di 23 April lalu.

Baca juga: Top 3 Memecoin Solana Favorit di 2024, Mana Paling Cuan?

Prediksi Harga MANEKI Menurut Coinpedia

Menurut analisis dari Coinpedia, MANEKI diperkirakan akan terus menunjukkan tren positif. Prediksi harga untuk tahun 2024 menunjukkan bahwa harga rata-rata MANEKI bisa mencapai sekitar $0,024. Melihat lebih jauh ke depan, hingga tahun 2030, diperkirakan MANEKI dapat mencapai $0,275, menandakan potensi pertumbuhan yang signifikan jika tren saat ini terus berlanjut.

MANEKI menunjukkan bagaimana sebuah meme coin dengan konsep unik dapat menarik perhatian besar dan mencapai nilai kapitalisasi pasar yang signifikan dalam waktu singkat. Kesuksesan MANEKI menggarisbawahi pentingnya mengikuti tren pasar dan membuka peluang untuk investor yang mencari keuntungan cepat dalam dunia yang volatil ini.

Ikuti kami di Google News untuk mendapatkan berita-berita terbaru seputar crypto. Nyalakan notifikasi agar tidak ketinggalan beritanya.

*Disclaimer

Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas jual beli dan investasi aset crypto menjadi tanggung jawab pembaca.

Referensi:

Bagikan

Berita Terbaru

Lihat Semua Berita ->