Sebuah survei dari manajer aset Amerika Serikat di Charles Schwab, pada bulan Oktober menemukan bahwa hampir setengah dari Gen Z dan Milenial ingin crypto menjadi bagian dari rencana pensiun 401(k) mereka. Berikut ini adalah informasi secara lengkap terkait hasil survei yang dilakukan oleh Charles Schwab tersebut.
Dilansir dari CoinTelegraph, manajer aset Charles Schwab memberikan pertanyaan kepada peserta apa yang mereka inginkan dalam dana pensiun 401(k) mereka, hasilnya adalah 46% Gen Z dan 45% Milenial mengatakan mereka “berharap” dapat berinvestasi dalam cryptocurrency sebagai bagian dari perencanaan pensiun mereka. Ini bukanlah hal yang mengejutkan, karena survei juga menemukan bahwa 43% Gen Z dan 47% Milenial berinvestasi dalam cryptocurrency di luar 401(k) mereka.
Manajer aset tersebut juga mensurvei 1.100 peserta program pensiun berusia antara 21 hingga 70 untuk menyelesaikan survei 10 menit yang dilakukan antara 4 April 2022 dan 19 April 2022. Syarat untuk bisa mengikuti survei tersebut adalah peserta survei harus sudah bekerja untuk perusahaan dan menjadi kontributor saat ini untuk rencana 401 (k) perusahaan mereka.
Sebagai tambahan informasi, milenial umumnya mengacu pada orang-orang yang lahir pada awal 1980-an hingga pertengahan 1990-an, dan Gen Z adalah orang-orang yang lahir antara pertengahan 1990-an hingga awal 2010-an.
Sementara itu, 401(k) merupakan rencana tabungan pensiun yang di sponsori oleh perusahaan Amerika di mana para karyawan bisa berkontribusi juga untuk income mereka.
Baca Juga: Bill Miller: “Bitcoin Adalah Asuransi Terhadap Bencana Keuangan”
Hasil survei Gen Z dan Milenial cukup berbeda dengan hasil survei Gen X dan Boomer. Gen X dan Boomer ini adalah orang-orang yang lahir di antara pertengahan tahun 1940-an hingga akhir 1970-an. Hasil survei menunjukkan hanya 31% dan 11% yang masing-masing ingin berinvestasi dalam cryptocurrency melalui 401(k).
Manajer aset Charles Schwab saat ini tidak menawarkan investasi cryptocurrency sebagai bagian dari rencana pensiun 401(k), meskipun dana pensiun berbasis crypto telah dijalankan sejak Februari 2019.
Fidelity Investment, yang merupakan perusahaan jasa keuangan multinasional Amerika yang berbasis di Boston, Massachusetts, juga membuat rencana untuk membuka investasi bagi pemegang rekening tabungan pensiun ts 401(k), dan mereka bisa menambahkan hingga 20% Bitcoin ke portofolio tabungan mereka. Dikutip dari Invezz, Gen Z dan Milenial berpikir bahwa inflasi dan tagihan bulanan menghambat mereka untuk menabung dana pensiun.
Di Australia, penyedia dana pensiun, Rest Super, telah meneliti penawaran cryptocurrency sebagai bagian dari portofolio terdiversifikasi untuk 1,9 juta anggotanya sejak November 2021.
Sementara sebagian besar dana pensiun aset digital ditawarkan dalam bentuk Bitcoin atau Ethereum, sebuah daerah di Virginia Utara berencana untuk memasukkan sebagian dana pensiun ke dalam akun pertanian hasil desentralisasi keuangan , yang kemudian disetujui pada Agustus 2022.
Referensi: