Dalam beberapa hari terakhir, hampir semua aset crypto menunjukkan kenaikan harga yang signifikan dengan grafik bullish, termasuk Bitcoin . Dalam 1 minggu terakhir harga BTC melesat hingga berhasil melampaui resistance-nya.
Lalu, bagaimana analisa harga Bitcoin hari ini per 16 Januari 2023? Sebelum itu, ketahui dulu harga Bitcoin hari ini dan 1 minggu terakhir menurut market Pintu serta berita terbarunya berikut ini!
Bagaimana harga Bitcoin (BTC) hari ini per 16 Januari 2023? Dilansir dari market Pintu, harga BTC mengalami kenaikan yang signifikan sebanyak 1,08% dalam rentang waktu 24 jam. Harga BTC sempat menyentuh harga tertingginya di harga Rp324.006.519, dan menyentuh titik terendahnya di harga Rp310.969.280.
Lalu, bagaimana harga Bitcoin (BTC) dalam rentang waktu 1 minggu dari tanggal 9 Januari – 16 Januari 2023? Dilansir dari market Pintu, harga BTC juga mengalami kenaikan yang signifikan sebanyak 18,31%. Harga BTC melesat hingga menyentuh harga tertingginya pada 16 Januari 2023 di harga Rp323.565.744.
Baca Juga: 4 Tokoh Terkenal Prediksi Harga Bitcoin 2023-2025: Bisa Capai $250.000?
Menurut Cryptopolitan, analisis harga Bitcoin dalam 24 jam menunjukkan grafik yang bergerak positif karena telah terjadi peningkatan nilai harga yang cukup besar. Harga telah melampaui resistance penting yang ada di level $21.048 yang mana setara dengan Rp316.321.972 (kurs $1 = Rp15.028) dan sedang berusaha untuk naik ke level yang lebih tinggi lagi.
Moving average (MA) untuk grafik 24 jam berada di angka $18.574 yang setara dengan Rp278.735.444 (kurs $1 = Rp15.028) karena ada aktivitas bullish sejak minggu lalu.
Pada saat yang sama, Bollinger band membuat rata-rata di angka $17.537 yang setara dengan Rp263.556.558 (kurs $1 = Rp15.028) dalam grafik 1-day untuk harga BTC/USD.
Bollinger band menunjukkan volatilitas tinggi untuk harga BTC karena nilai atas dan bawahnya terletak pada tanda berikut:
Skor Relative Strength Index (RSI) juga menunjukkan di angka 63,92, sementara indikator berada di tengah yakni zona netral.
Baca Juga: Melonjak 315%, Perusahaan Penambang Bitcoin Ini Hasilkan 2.798 BTC di Tahun 2022!
Dilansir dari BeInCrypto, menurut data dari Companies Marketcap yang mencakup berbagai aset mulai dari perusahaan, logam, crypto, dan lain sebagainya, Bitcoin berada di posisi 20 besar. Dengan kinerja harga yang mengesankan yang terjadi baru-baru ini, kapitalisasi pasar atau market cap Bitcoin per 16 Januari 2023 berhasil mencapai $400 juta yang mana setara dengan Rp6 triliun (kurs $1 = Rp15.046), menempatkannya berada di atas posisi perusahaan teknologi terbesar di dunia seperti Tesla, Mastercard, dan Meta Facebook.
Menurut data yang tersedia, BTC sekarang menjadi aset paling berharga ke-18 berdasarkan market cap-nya. Saat ini, Bitcoin berada di posisi tepat setelah lembaga keuangan tradisional JPMorgan yang menempati urutan ke-17, perusahaan teknologi NVIDIA yang menempati urutan ke-16, dan masih banyak lagi lainnya.
Baca Juga: Wih, Robert Kiyosaki Masih Beli Bitcoin Meski Harga Merosot. Ini Alasannya!
Dilansir dari Coingape, pada tanggal 14 Januari 2023, harga Bitcoin berhasil melampaui $21.000 karena banyak investor yang menganggap bahwa inflasi mungkin telah mencapai titik terendah atau sedang menurun.
Menurut laporan yang diterbitkan oleh Santiment, platform analisis perilaku, jumlah address Bitcoin (BTC) yang memiliki 100 hingga 1.000 BTC telah meningkat dengan cepat, dengan adanya akumulasi oleh ‘whale’ yang sedang berlangsung.
Grafik yang diposting oleh Santiment mengungkapkan bahwa ada lebih dari 416 address yang berisi antara 100 hingga 1.000 BTC. Angka tersebut menunjukkan peningkatan sebanyak 3,04% hanya dalam 8 minggu terakhir.
Seiring dengan adanya kenaikan harga, volume perdagangan BTC juga meningkat 38% pada 14 Januari 2023. Hal ini telah membawa total volume Bitcoin menjadi sekitar $44 miliar yang mana setara dengan Rp661 triliun (kurs $1 = Rp15.024) dan peningkatan market cap sebesar 9,46% per 14 Januari 2023.
Jika kamu ingin mengecek analisa pasar crypto terbaru, kamu bisa mengunjungi laman Pintu Academy dan menyimak berita crypto terbaru di Pintu News.
Referensi: